Service Printer Laserjet

SERVICE PRINTER LASERJET 081317138662


Servis printer merupakan proses perbaikan printer yang tadinya rusak / tidak bisa di operasikan menjadi bisa di operasikan kembali.Bila anda atau perusahaan anda memiliki printer bermasalah, kami siap membantu anda untuk memperbaikinya, khususnya printer brand HP laserjet.

Kami siap memperbaiki printer anda di tempat, proses servis bisa dilakukan langsung di tempat jikalau tidak ada pergantian spare part atau membutuhkan alat khusus.Kami menerima servisan printer type personal atau pun printer type business perkantoran, siap menerima dalam sekala besar atau pun kecil

Kami yang bergerak dalam bidang Penjualan Printer Inkjet dan Printer Laser serta Jasa Perbaikan / Service printer anda.Dengan pengalaman bertahun-tahun di bidang Jasa Refill Toner dan Infus/modif printer Tinta serta Jasa Rental Printer di berbagai perusahaan ternama di Bandung.

Selain itu kami menyediakan Sparepart komputer dan Sparepart printer, Tinta Original dan Toner original untuk memenuhi kebutuhan Sarana Administrasi dan Perkantoran.

Hey sobat, kali ini kita akan sedikit membahas tentang beberapa komponen penting printer Laserjet. Dalam sebuah mesin atau benda elektronik pasti di dalamnya terkadung beberapa komponen yang menjadi satu untuk saling bekerja sama membuat mesin atau benda elektronik tersebut dapat berfungsi dengan baik.

Nah. Penting sekali bagi kita untuk mengetahui komponen tersebut agar ketika timbul masalah di Printer Laserjet yang kita miliki. Kita sedikit banyaknya mengerti dan faham tentang apa yang harus diperbaiki.

Mainboard (The Controller)

Komponen ini bisa dikatakan komponen terpenting yang tertanam di dalam tubuh Printer Laserjet. Ibarat tubuh manusia. Fungsi Mainboard sangat lah vital ia bertugas sebagai pengatur setiap kinerja komponen yang ada dalam Printer. Mainboard juga bertugas sebagai lalu lintas data yang terkirim melalui komputer yang akan di jalankan di printer.

Di dalam sebuah mainboard terdapat banyak sekali komponen elektronika seperti; Processor, IC EEPROM, Slot kabel flexibel dan  port port penghubung komponen lainnya. Karena peran yang sangat penting inilah harga mainboard untuk 1 unit printer hampir sama dengan harga beli Printer itu sendiri. Jadi jaga baik baik ya. Hehe.

Pencetak dan Pemanas (The Laser)

Tak kalah penting dari mainboard. Pencetak dan pemanas memiliki tugas yang amat sangat penting.Tanpa adanya 2 komponen ini. Printer tidak akan mampu mengolah data yang dikirimkan Mainboard. Ya. Pencetak dan pemanas memiliki fungsi Sesuai namanya masing masing.

Pencetak, sebuah alat yang berfungsi mengirimkan sinar laser bermuatan negatif berupa gambar yang telah dikirimkan dari Komputer yang akhirnya diolah oleh mainboard. Setelah mainboard berhasil menerjemahkan data yang dikirim dari komputer, mainboard akan mengirimkan perintah kepada pencetak untuk menembakkan sinar laser berbentuk gambar ke OPC Drum sebelum akhirnya OPC Drum mengambil Toner dari Magnet Roll sesuai dengan gambar atau text yang diinginkan. Setelah itu OPC Drum akan menempelkan toner yang telah tercetak di lembar kertas yang masuk melalui papper tray. Tapi proses cetak bukan hanya sampai sebatas itu. Setelan semua gambar tecetak pada kertas, maka kertas akan terus berjalan dan melewati pemanas. Nah fungsi dari pemanas tersebut adalah untuk menghantarkan panas kepada lembar kertas agar toner yang sebelumnya tadi sudah tercetak mampu melekat dan tidak rontok. Apabila ada kerusakan dibagian ini maka hasil cetak akan timbul dan mudah rontok. Karena toner tidak sepenuhnya menempel pada kertas.

Penarik Kertas (Mechanic Roll)

Dalam sebuah printer pasti diperlukan kompenen yang bernama Penarik kertas (Roll kertas). Tentu saja sudah jelas. Fungsi dari komponen yang satu ini adalah untuk menarik kertas dan mengantarkan kertas untuk melewati setiap proses selanjutnya. Dalam 1 Mekanik Roll terdapat beberapa komponen pendukung seperti, Papper Tray (Tempat Kertas), Roll penggulung dan penarik, Sensor kertas, dan Selenoid (biasa ada di Printer Laserjet).

Setiap komponen pendukung memiliki tugas masing masing dimana semua komponen akan saling berkesinambungan. Contoh saja apabila salah satu komponen tidak berfungsi maka sensor di mainboard akan mengisyaratkan bahwa ada yang bermasalah dalam komponen ini. Biasa ditandai dengan muncul kode error papper jam di Printer.

Sebenarnya. Komponen ini adalah komponen yang paling mudah untuk ditangai jika terjadi kendala. Namun, komponen ini pula yang akan lebih sering berkendala. Hehehe. Jadi impas ya. Tetapi ya kalau kata orang zaman dahulu, mencegah lebih baik dari pada mengobati ya kan. Kita harus menjaga baik baik komponen ini karena awet tidaknya komponen ini tergantung kepada kita juga. Apabila ada kertas yang sudah tidak bagus ada ada lipatan. Mending ganti kertas baru aja, mending ganti kertas kan dari pada ganti Roll. Jangan anggap remeh. Harga Roll dari printer Laserjet tidak murah.


0 komentar:

Posting Komentar